INFORMASI PUBLIK

Majalah internal Divisi Regional Janten (DADALI) kini telah tersedia dan dapat di download dengan format PDF

PERUM PERHUTANI DIVISI REGIONAL JABAR & BANTEN

  • Menuju Kehumasan Perum Perhutani Divisi Regional Janten Yang Handal
  • Rapat kepengurusan Pramuka Sakawanabakti (Munuju generasi muda yang mulia)
  • Apel siaga pengamanan hutan dan kesemaptaan Divisi Regional Jawa Barat & Banten tahun 2014
  • Kegiatan persemaian bibit pohon guna reboisasi
  • Kegiatan Penanaman Pohon guna Reboisasi dan rehabilitasi lahan
  • Kegiatan jumpa pers bersama wartawan media cetak & elektronik se Jawa Barat

Jumat, 05 September 2014

DUKUNG KELANCARAN PRODUKSI DKP KPH INDRAMAYU



INDRAMAYU : Tepatnya tanggal  2 September 2014, bertempat di alur A termasuk wilayah kerja KPH Indramayu BKPH Plosokerep, Adm / KKPH Indramayu menyambut kedatangan para tamu dari Divre Janten dalam rangka peninjauan lapangan rehabilitasi jalan mobil 2014, jurusan jalan PU-Alur A sepanjang 42 Hmm, sebagai sarana pendukung kelancaran pengangkutan daun kayu putih yang menjadi tumpuan harapan untuk menggenjot pendapatan perusahaan di sektor hasil hutan selain kayu.

Para tamu yang datang diantaranya Kepala Biro SDM,Umum dan Sarpra Ir.Adrian Bestari, Kepala Biro Keuangan Sarwono S.E, Kasi Pengadaan Arman Irawan S.T, Kasi Anggaran Suparman S.E, beserta rombongan.


Dalam kunjunganya Karo SDM,Umum & Sarpra serta Karo Keuangan  memeriksa dan melihat keberadaan sarana jalan angkutan yang akan di gunakan pada musim panen daun kayu putih tahun ini, dari segi kelayakan dan kekuatan bila di gunakan untuk angkutan daun kayu putih.

Pada kesempatan itu Adm perhutani Indramayu Agus Yulianto S.Hut memaparkan juga kepada Tim dari Divre janten, tentang rencana pembuatan tanaman kayu putih dengan pola plong plongan dan sistim tiga jalur tanaman, yang memungkinkan bisa di lakukan di KPH Indramayu,  terkait pengembangan  tanaman kayu putih sesuai dengan usulan masyarakat pesanggem pada rapat sosialisasi tanggal 25 agustus 2014 yang di laksanakan di petak 1C lokasi persemaian tanaman kayu putih.

Pada rencana produksi daun kayu putih tahun ini, KPH Indramayu ditargetkan 13 ribu ton 931 kg, yang baru tercapai sampai sekarang sebesar 5.426,423 ton, sedangkan jalur yang akan di lalui dengan angkutan dkp di Plosokerep sebesar target 5.400,751 ton yang baru tercapai sebesar 2.23,242 ton, dengan sudah diperbaikinya sarana jalan angkutan alur A, daun kayu putih bisa terangkut sampai ke pabrik sesuai dengan yang di harapkan .

Perbaikan yang di laksanakan oleh CV.TINA YUDHA, berupa perbaikan jalan angkutan mobil dan beberapa gorong-gorong / jembatan,  pekerjaan ini di laksanakan dengan panjang jalan 42 Hm, dengan waktu berjalan selama 90 hari, kalender yang sudah rampung pengerjaanya dan sudah bisa di gunakan baik oleh Perhutani maupun masyarakat pengguna jalan tersebut.

Hms /Idr

Tidak ada komentar:

Posting Komentar