INFORMASI PUBLIK

Majalah internal Divisi Regional Janten (DADALI) kini telah tersedia dan dapat di download dengan format PDF

PERUM PERHUTANI DIVISI REGIONAL JABAR & BANTEN

  • Menuju Kehumasan Perum Perhutani Divisi Regional Janten Yang Handal
  • Rapat kepengurusan Pramuka Sakawanabakti (Munuju generasi muda yang mulia)
  • Apel siaga pengamanan hutan dan kesemaptaan Divisi Regional Jawa Barat & Banten tahun 2014
  • Kegiatan persemaian bibit pohon guna reboisasi
  • Kegiatan Penanaman Pohon guna Reboisasi dan rehabilitasi lahan
  • Kegiatan jumpa pers bersama wartawan media cetak & elektronik se Jawa Barat

Jumat, 19 Desember 2014

Penanaman Bersama Kepala Desa Yang Peduli Hutan Di Ex Lokasi Tenurial


TASIK. PERHUTANI. Perum Perhutani KPH Tasikmalaya (19/12) melakukan gerakan menanam bersama Jajaran Muspika Kecamatan Cikatomas, Desa Lengkong Barang dan tokoh masyarakat di ex lokasi tenurial petak 11a luas 39,35ha RPH Cikatomas, BKPH.Cikatomas, jenis jati JPP pengisi mahoni
Administratur Perhutani Tasikmalaya, Ir Henry Gunawan, MSi menyampaikan kegiatan menanam ini untuk mencapai keberhasilan tanaman secara maksimal. Selain itu juga guna menjalin kebersamaan dari Adm/Pejabat sampai mandor sebagai wujud nyata mensukseskan keberhasilan tanaman di KPH Tasikmalaya dan juga sebagai upaya mewujudkan Gerakan Hari Menanam Pohon (HMPI) dan Bulan Menanam Nasional (BMN) Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2014.

Kamis, 18 Desember 2014

PENYERAHAN BANTUAN BINA LINGKUNGAN PERHUTANI KPH CIANJUR TAHUN 2014



Penyerahan Bantuan Bina Lingkungan
CIANJUR, PERHUTANI (18/12). Penyerahan program bina lingkungan merupakan kepedulian Perhutani  KPH Cianjur  terhadap kemajuan Pendidikan Nasional dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar terutama pada masyarakat sekitar hutan. Perhutani KPH Cianjur menyerahkan bantuan alat peraga kepada Kober (kelompok bermain), PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), dan TK (Taman Kanak-kanak).

Selasa, 16 Desember 2014

21 Orang Anggota SWB Tasik Ikut Pertiwana


TASIK PERHUTANI. Sebanyak 21 orang anggota Saka Wanabakti Cabang Tasikmalaya mengikuti Pertiwana Nasional  di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur yang dilaksanakan dari tgl 15 s.d 20 Desember 2014
Perum Perhutani KPH Tasikmalaya mengirimkan 21 orang, Sangga Putra 8 orang, Sangga Putri 8 orang, 2 orang Pendamping Putra Putri dan 3 orang putra untuk ikut demo anyaman bambu.
Pelepasan anggota Sakawanabhakti oleh Administratur KPH Tasikmalaya Ir Henry Gunawan Msi dihalaman Kantor Perhutani  (14/12).

Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Bidang Perencanaan


TASIK PERHUTANI. PJJ merupakan metode pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan berbagai media baik audio visual maupun modul diktat sebagai alat pembelajaran yang memungkinkan terjadi interaksi antara pengajar dan pembelajar, oleh karena itu untuk meningkatan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan Perum Perhutani, PUSLITBANG SDM MADIUN mengadakan kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh yang dilaksanakan  di Aula kantor Perhutani KPH Tasikmalaya 16 Desember 2014 dengan bidang Perencanaan.

KEPALA DIVRE JABAR DAN BANTEN BERIKAN PENGHARGAAN KEPADA ENAM MANDOR TEBANG TERBAIK

CIAMIS, PERHUTANI  (16/12) dalam acara Sosialisasi SK.3169  danJob training tebangan, Kepala Divisi Regional (DIVRE) Jawa Barat dan Banten   Elan Barlian berikan Piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada mandor tebang terbaik tahun 2014 bertempat di kantor Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis. 

Kasi Produksi Divisi Regional Jawa Barat dan Banten Usman Tapip mengatakan Penghargaan tersebut diberikan setelah melakukan beberapa penilaian langsung ke lapangan terhadap tertib teknis dan administrasi serta capaian volume, mutu dan kelas panjang, yang dilakssanakan langsung penilaianya di petak tebangan dan Resot Pemangkuan Hutan (RPH) serta Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) melalui monitoring dan evaluasi tebangan. 

DIVISI REGIONAL JAWA BARAT DAN BANTEN SOSIALISASIKAN SK.DIREKSI NO. 3169/2014 DI KPH CIAMIS

CIAMIS, PERHUTANI  (16/12) Dalam acara Job training tebangan, Divisi Regional (DIVRE) Jawa Barat dan Banten  menggelar Sosialisasi SK.3169 tahun 2014 tentang  Prosedur Kerja penatausahaan kayu hasil pemanenan yang berasal dari wilayah pengelolaan Perum Perhutani, di kantor Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH ) Ciamis.


Administratur KPH Ciamis Bambang Juriyanto dalam sambutannya menyampaikan  pelaksanaan sosialisasi SK.3169 dan Job training ini merupakan kegiatan yang  paling penting, sehingga  bagaimana nantinya di Perum Perhutani ini bisa mengawal  tebangan di tahun 2015 lebih baik lagi dari segi teknis dan administrasi juga bisa meningkatkan kwalitas tebangan baik dari sisi kwantitas maupun kwalitas. Dengan optimalisasi potensi kita berharap bahwa bisa meningkatkan volume produksi,dan mutu yang ada di Produksi kayu Perhutani, kaitanyya dengan peningkatan nilai jual maupun dalam pencapaian target pada tahun 2015. 

Senin, 15 Desember 2014

Pertiwana Sakawana Bhakti IV Tahun 2014



Sukabumi, 16 Desember 2014
 
SAKAWANABHAKTI KOTA SUKABUMI,  Dalam acara Pertiwana Nasional IV Tahun 2014 yang diselenggarakan pada tanggal 15 s.d 20 Desember 2014 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, anggota Sakawanabhakti Perum Perhutani KPH Sukabumi mengirimkan 16 orang  yang terdiri dari Sangga Putra 8 orang, Sangga Putri 8 orang serta 2 orang Bindamping Putra dan Putri.
Pelepasan anggota Sakawanabhakti tersebut dilepas oleh Walikota Sukabumi Bapak H. Mohamad Muraz, SH. MM pada jam 07.00 Wib dihalaman Kantor Kota Madya Sukabumi Jalan R. Syamsudin, SH Nomor. 25 Sukabumi.
Kegiatan tersebut merupakan rekreasi edukatif dialam terbuka dalam bentuk perkemahan besar, Pramuka Penggalang sebagai sarana pembinaan yang menitik beratkan  pada pengembangan diri peserta yang terdiri atas bidang Mental, Fisik, Intelektual, Spiritual dan Sosial, baik sebagai individu maupun sebagai anggota masyarakat.
Jambore Nasional adalah pertemuan Pramuka Penggalang se - Indonesia dalam bentuk perkemahan besar yang diselenggarakan oleh Kwartir Nasional (Kwarnas) serta Jambore Nasional dilaksanakan setiap 5 tahun sekali dengan peserta dari perwakilan seluruh Kabupaten dan Kota se – Indonesia. Humas KPH Sukabumi.

ARAHAN TUTUP BUKU TAHUN 2014 DILAKSANAKAN DI WISATA KARANG NINI



CIAMIS, PERHUTANI-(13/12)  dalam rangka penyusunan laporan keuangan dan  laporan manajemen tahun 2014 Divisi Regional (DIVRE) Jawa Barat dan Banten mengadakan arahan tutup buku tahun 2014 bertempat di Objek Wisata Karang Nini Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH ) Pangandaran Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis yang diikuti oleh seluruh jajaran Keuangan Divre Jawa Barat dan Banten. 


Administratur  KPH Ciamis Bambang Juriyanto mengatakan jajaran keuangan merupakan Motor tertentu  yang bisa menggerakan Roda organisasi perhutani,  Apresiasi yang setinggi tingginya bagi biro keuangan karana dalam kesibukananya masih bisa meluangkan waktu untuk kegiatan ini  bagi kami kegiatan positif ini yang patut kami tiru, sehingga apapun beratnya tugas ini dapat diselesaikan dengan kebersamaan, kami berharap apapun yang dilakukan oleh jajaran keuangan menjadi modal utama untuk bisa menggerakan kemajuan perusahaan. “Dalam acara penyusunan laporan keuangan dan  laporan manajemen tahun 2014 di wisata Karang Nini ini  semoga bermanpaat , bisa memberikan arti pada perusahaan, bisa memberikan sesuatu yang positif ke depannya,  dan jajaran keuangan tambah solid bisa berperan untuk bisa menggerakan roda kegiatan perhutani dimasa depan ungkap bambang (13/12).

Minggu, 14 Desember 2014

KUK DAN STAP BERPRESTASI TERIMA PENGHARGAAN



CIAMIS,PERHUTANI – (13/12) Dalam rangka penyusunan laporan keuangan dan  laporan manajemen tahun 2014 Divisi Regional (DIVRE) Jawa Barat dan Banten tiga Kepala Urusan Keuangan (KuK) dan tiga stap keuangan mendapat penghargaan sertifikat,  yang telah memberikan sebuah prestasi terbaik bagi  Perum Perhutani.  Sertifikat  tersebut diberikan langsung oleh Kepala Biro (karo) Keuangan Divisi Regional Jawa Barat dan Banten, Sarwono di dampingi Administratur KPH Ciamis Bambang Juriyanto. 

Tiga KUK dan tiga orang stap keuangan mendapat penghargaan sertifikat tersebut yaitu, Iwan KUK KPH Indramayau, Veronika KUK KIFC,Wanti KUK KPH  Bandung Selatan, Rahmat Sungkawa Stap Pajak Divre Jawa Barat dan Banten, Tomi  stap keuangan KPH Majalengka, dan Winiar  stap keuangan KPH Purwakarata.

Kamis, 11 Desember 2014

Tambah Tenaga kerja, Amankan Target Tebangan


TASIK PERHUTANI Cuaca yang menghambat progress tebangan, tak membuat KPH Tasikmalaya kedodoran. Langkah menambah tenaga kerja dan angkutan, sejauh ini mampu menjaga target tebangan.
Kondisi cuaca yang sulit diprediksi hingga pertengahan tahun ini membuat KPH Tasikmalaya melakukan langkah ekstra untuk merealisasikan program tebangan tahun 2014. Tenaga kerja dan angkutan ditambah agat progress tebangan tetap terkawal, dan memenuhi target yang telah ditetapkan.
Target tebangan KPH Tasikmalaya tahun ini mencapai 7.801,79 kubik. Terdiri dari jati, mahoni akasia mangium dan sengon. Tebangan yang didominasi oleh mahoni tersebut, tersebar dibeberapa BKPH, yakni, BKPH Karang Nunggal, Cikatomas dan Singaparna. 


Rabu, 10 Desember 2014

KABUPATEN CIAMIS SUKSESKAN PENCANANGAN GERAKAN PENANAMAN SATU MILIAR POHON

CIAMIS,  PERHUTANI- Untuk mengatasi pemanasan global  atau global warming maka diperlukan paru-paru dunia, Pemerintah Kabupaten Ciamis mencanangkan gerakan penanaman satu milyar pohon yang dimulai dengan kegiatan menanam yang dilakukan oleh Bupati Ciamis Drs H Iing Syam Arifin,Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis  dan unsur muspida plus yang ada di Kabupaten Ciamis, bertempat di lapang Desa Bahara kemarin (9/12).

Bupati Ciamis Drs H Iing Syam Arifin mengatakan gerakan penanaman satu miliar pohon ini dilaksanakan  setiap tanggal 28 November
diperingati sebagai hari menanam nasional, itu sebagai komando untuk terus melakukan penghijauan sehingga menjadi pemicu untuk mampu menanamkan kesadaran menanam pohon.  “Ini momentum penting untuk persatuan, dimanapun berada dengan menanam dan memelihara tanaman untuk membangun kualitas sumber daya alam dan mengurangi pemanasan global, untuk me untuk mencapai target penanaman satu milyar pohon Iing menargetkan setiap tahunnya harus dilakukan penanaman mencapai 60 ribu pohon ” ungkapnya

Iing juga menambahkan  pohon kawung atau aren jangan sembarangan ditebang dan harus dibatasi karena saat ini pohon sebagai bahan baku gula ini sudah termasuk pohon langka serta termasuk yang dilindungi. “Itu sudah ada peraturannya jangan ditebang sembarangan, kalau mau menebang harus ada ijin dari desa atau boleh menebang tetapi harus diganti, itu juga yang sudah tidak produktif,” katanya.

180 RIBU BIBIT DITANAM DI KOTA BANJAR

CIAMIS- PERHUTANI - Administratur Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH ) Ciamis dan Walikota Banjar melaksanakan acara penanaman pohon dalam rangka Hari menanam pohon Indonesia (HMPI) dan Bulan Menanam Nasional (BMN) tahun 2014 yang “bertemakan Hutan lestari Untuk Mendukung Kedaulatan Pangan Air Energi Terbarukan”, bertempat di  Resot Pemangkuan Hutan (RPH ) Banajar, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH ) Banjar Selatan (5/12).

Selasa, 09 Desember 2014

PESONA WANA WISATA CURUG CITAMBUR



Curug Citambur
CIANJUR, PERHUTANI (10/12). Wana wisata Curug Citambur berada di hutan negara di bawah pengelolaan Perhutani KPH Cianjur  petak  12 d Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Hanjawar Timur II Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Cibarengkok wilayah administratif Desa Kalibaru Kecamatan Pasirkuda. Ketinggian curug citambur ± 100 M sepanjang tahun air nya tidak pernah surut.

Senin, 08 Desember 2014

ANTISIPASI BENCANA ADMINISTRATUR KPH CIAMIS BERIKAN PEMBINAAN

CIAMIS, PERHUTANI (5/12) dalam rangka antisipasi bencana alam Administratur  Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis adakan pembinaan jajaran keamanan dalam rangka antisipasi bencana alam  di halaman kantor KPH Ciamis. 

Administratur KPH Ciamis Bambang Juriyanto mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk peningkatan kapasitas dan kesiapsiagaan dalam menghadapi  bencana khususnya di wilayah KPH Ciamis. Curah hujan yang semakin tinggi maka perlu dilakukan beberapa langkah dan upaya dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan khususnya jajaran keamanan  yang ada di KPH Ciamis dengan melakukan peningkatan kapasitas dengan pembinaan antisipasi Bencana.

WANA WISATA GOA BUNI AYU SUKABUMI

PERHUTANI SUKABUMI, Wana Wisata Gua Buniayu merupakan tempat wisata edukatif  yang perlu dilestarikan menuntut kita untuk arif dan bijaksana dalam memperlakukannya. lokasi tersebut berada di petak 21a dan 21 b  dengan keluasan  11,60  ha RPH Ciguha, BKPH Cikawung – Gede Barat, KPH Sukabumi,  yang telah dipasilitasi dengan Mesjid, MCK, ruang serbaguna, lapangan bermain, rumah bambu, sarana hiburan (Outbound, rumah singgah, parkir, dll.)

KOMANDO TABUR BENIH PINUS

Sukabumi, Perhutani - Pada hari Selasa tanggal 2 Desember 2014 KPH Sukabumi melaksanakan komando penaburan benih Pinus Merkusii secara serempak, yang dipimpin oleh Kepala Biro Produksi Ir. Dadang Pratikto, MM, dan Administratur/KKPH Sukabumi Ir. Wijanarko, MSi, serta turut hadir juga Wakil Administratur Wilayah Sukabumi Timur (Agus Soleh, S.Hut) Wakil Administratur Wilayah Sukabumi Barat (Ir.Asep Saepudin, MM), Kasi PSDH (Tofik Hidayat, S.Hut) serta Segenap Asper/KBKPH, KRPH dan Karyawan kantor KPH Sukabumi.

Penyaluran Program Kemitraan

Sukabumi, 28 November 2014


PERHUTANI KPH SUKABUMI, Pada hari Jum`at tanggal 28 November 2014 Perum Perhutani KPH Sukabumi melaksanakan Penyaluran Program Kemitraan. Dasar dari pada penyaluran tersebut berdasarkan Surat Keputusan Direksi Perum Perhutani Nomor : 269/KPTS/DIR/2011 tanggal 2 Mei 2011 tentang Pedoman Program Kemitraan dan Bina Lingkungan dan Surat Kepala Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten Nomor : 220/022.2/Angja/Divre Janten tanggal 12 November 2014 tentang Anggaran Biaya PKBL tahun 2014.
Penyaluran program kemitraan KPH Sukabumi sebesar Rp 80.000.000 (delapan puluh juta rupiah) yang di sesuaikan  dengan proporsinya yaitu LMDH 62 % dan Perorangan/Kelompok 38 %.
Berdasarkan jenis usahanya Penyaluran Program Kemitraan meliputi LMDH bidang usaha warung sembako dan perorangan melalui pengembangan usaha produktif perikanan dan industri rumahan.
Di KPH Sukabumi Penyaluran Program Kemitraan diberikan kepada  2 LMDH (LMDH Laju Ekonomi Desa Cicukang BKPH Sagaranten dan LMDH Salakopi Mandiri Desa Cimerang BKPH Cikawung) masing-masing sebesar Rp 25.000.000 untuk warung sembako dan Kelompok Jasa Tani Desa Cidahu BKPH Jampangkulon sebesar Rp 30.000.000 untuk usaha produktif perikanan dan industri rumahan. HUMAS KPH SUKABUMI.

Minggu, 07 Desember 2014

KARYAWAN PERHUTANI KPH CIAMIS TERIMA REWARD

CIAMIS,PERHUTANI – (8/12) Dalam Kegiatan apel  Senin dua orang karyawan Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis  mendapat reward dari Administratur KPH Ciamis yang telah memberikan sebuah prestasi terbaik pertama di Pusdiklat SDM Perum Perhutani.  Reward tersebut diberikan langsung oleh Administratur KPH Ciamis Bambang Juriyanto.  Dua Karyawan yang Menerima Penghargaan tersebut  yaitu, Bambang Bunyamin S.Hut Kepala Urusan Tanaman dan Nanang Stap Wisata Kantor KPH Ciamis. 



Administratur KPH Ciamis bambang Juriyanto mengatakan, pemberian reward pegawai ini adalah sebagai bentuk apresiasi  yang telah membawa harum nama KPH Ciamis di di Pusdiklat SDM Perum Perhutani
Pemberian Reward ini juga sebagai bentuk Implementasi.

Bambang juga mengharapkan dapat meningkatkan prestasi kerja dan menjadi tauladan bagi lingkungan kerjanya. "pungkas Bambang saat menyerahkan reward tersebut.  (Bun Humas Ciamis)

Jumat, 05 Desember 2014

LMDH PATARUMAN TERIMA BANTUAN BIBIT DARI PERHUTANI

CIAMIS PERHUTANI - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan bulan Menanam Nasional (BMN), Jumat, 5 Desember 2014. Administratur Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis Bambang Juriyanto memberikan bantuan bibit tanaman jati kepada Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Pataruman sebanyak 79 ribu places, bibit tersebut untuk di tanam Di wilayah Resot Pemangkuan Hutan  (RPH) Banjar Desa Pataruman kecamatan Pataruman kota Banjar. Acara tersebut dihadiri langsung oleh walikota Banjar Ade UU Sukaesih dan seluruh muspida kota Banjar (5/12). 


Dalam kegiatan tersebut walikota Banjar
Ade UU Sukaesih kunjungi lokasi tanaman tumpang sari di petak 60a RPH Banjar BKPH Banjar Selatan Seluas 25 Ha.

Administratur Perum Perhutani KPH Ciamis Bambang Juriyanto mengatakan untuk
Kami, di Perhutanai konsen untuk mnciptakan, membangun dan mempertahankan lingkungan yang sudah ada ini  untuk kawasan hutan  yang ada Di kota Banjar meskipun Lahan agak miring saya jamin tidak akan terjadi longsor di kawasan hutan kota banjar, karna kami punya resapan2 air, punya sistim pengamatan lingkungan dimana kami tetap terus bergerak agar 1000ha lahan  di kota Banjar tidak akan ada longsor . “Bambang juga menambahkan dari kegiatan tanaman tumpang sari yang ada dikota Banjar sudah memeberikan kontribusi kepada masyarakat   dari tiga tahun terakhir ini senilai 1miliar .pungkas bamabang (bun humas ciamis )