INFORMASI PUBLIK

Majalah internal Divisi Regional Janten (DADALI) kini telah tersedia dan dapat di download dengan format PDF

PERUM PERHUTANI DIVISI REGIONAL JABAR & BANTEN

  • Menuju Kehumasan Perum Perhutani Divisi Regional Janten Yang Handal
  • Rapat kepengurusan Pramuka Sakawanabakti (Munuju generasi muda yang mulia)
  • Apel siaga pengamanan hutan dan kesemaptaan Divisi Regional Jawa Barat & Banten tahun 2014
  • Kegiatan persemaian bibit pohon guna reboisasi
  • Kegiatan Penanaman Pohon guna Reboisasi dan rehabilitasi lahan
  • Kegiatan jumpa pers bersama wartawan media cetak & elektronik se Jawa Barat

Kamis, 06 November 2014

PELATIHAN FOTOGRAFI DI SENTUL ECO-EDU TOURISM FOREST

Sentul, 5 November 2014. Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten menyelenggarakan pelatihan fotografi pada hari Rabu lalu. Dihadiri oleh segenap Kepala Urusan Humas dan agraria beserta staf, acara berlangsung seru di salah satu ruang pertemuan Sentul Eco-Edu Tourism Forest (SEETF). Dalam pembukaan, Sekretaris Divisi Ananda Artono menjelaskan bahwa menjadi seorang petugas Humas kuncinya tidak perlu takut menyampaikan data. Percaya diri. Kesalahan data yang tersampaikan bisa dikoreksi berikutnya,” ujarnya.

Hadir dalam kesempatan ini Kepala Biro Pengendalian dan Peningkatan Kinerja (PPK) Teguh Purwanto. Dengan menggunakan ruang kelas yang berbeda, Teguh menyampaikan materi.  Penyampaian materi dilakukan dengan metode coaching.  Teguh memanggil salah seorang staf untuk diwawancarai dan disaksikan oleh segenap peserta pelatihan. “two way traffic (komunikasi dua arah) merupakan salah satu prinsip dasar kehumasan.  Oleh karena itu, dalam penyampaian berita, baik melalui Press Release, media visit, press tour dan media relation lainnya selalu dilakukan dengan komunikasi dua arah,’’ kata Teguh ketika menyampaikan materi Revitalisasi Kehumasan.
Materi yang tidak kalah menariknya adalah mengenai Fotografi. Narasumber pemateri ini adalah seorang praktisi fotografi dari Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung. Materi yang disampaikan antara lain pemahaman tentang kamera, tata cara penggunaan serta perawatan kamera. Teori yang disampaikan narasumber langsung praktik di sekitar lokasi SEETF dengan menghadirkan peraga. (Ade Sugiharto-DRJB)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar